Program Studi Kebidanan FKIK UIN Alauddin Makassar melakukan
Pengabdian kepada Masyarakat di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA
Sungguminasa, Gowa
Perwujudan pelaksanaan Tri Dharma
Perguruan Tinggi, Prodi Kebidanan FKIK UIN Alauddin Makassar melakukan kegiatan
Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) dengan melibatkan semua unsur prodi yaitu
dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa. kegiatan PkM mengusung tema tentang
“Kesehatan Reproduksi Remaja dan Wanita Usia Subur”. Hal ini untuk mendukung
Visi Program Studi yaitu Menjadi Program Studi Kebidanan yang Menghasilkan
Lulusan Bidan berbasis Peradaban Islam, Profesional, Mandiri, Unggul dalam
Pelayanan Kesehatan Reproduksi Remaja Berdaya Saing Tingkat Nasional Tahun 2029.
Lembaga Pemasyarakatan Perempuan
Kelas IIA Sungguminasa menjadi pilihan Prodi sebagai tempat melakukan kegiatan
PkM tersebut dengan pertimbangan banyaknya sasaran dengan karakteristik remaja
dan Wanita Usia Subur (WUS). Kegiatan dimulai dengan rapat internal berpedoman
pada sasaran prodi Kebidanan. Setelah mendapatkan persetujuan pimpinan,
selanjutnya mengajukan perizinan pelaksanaan kegiatan yang ditujukan kepada Ka
Lapas Wanita Kelas II Sungguminasa. Pertemuan Langsung dengan Wa Ka Lapas, kami
mendapatkan informasi jumlah warga binaan sebanyak kurang lebih 300 orang.
Mengingat pentingnya materi dan simulasi yang akan dilakukan, untuk kegiatan
ini kami membatasi 30 peserta, sehingga pada saat simulasi dibentuk kelompok
kecil, dengan 5 warga binaan dibimbing oleh 1 orang dosen.
Kegiatan ini terlaksana pada hari
sabtu tanggal 26 November dengan diikuti oleh 30 peserta WBP dan Kalapas serta unsur manajamen Lapas.
Alhamdulillah, peserta sangat antusias dan merasa sangat membutuhkan kegiatan
semacam ini. Atas terselenggaranya
kegiatan ini, kami mengucapkan banyak terima kasih kepada pimpinan dan
seluruh manajemen Lapas perempuan Kelas
IIA Sungguminasa Gowa Serta respon positif memalui monitoring evaluasi kegiatan
kami.